Bengkulu, BM – Golkar Kota Bengkulu menggelar musyawarah Daerah (Musda) ke- IX di Kuala View Hotel Kota Bengkulu dengan tema “Solid Terkonsolidasi Efektif Mengemban Misi Berjaya Dikala Pemilu”. Acara dibuka oleh Ketua Harian DPD tingkat I Golkar Provinsi Bengkulu Imron Rosyadi yang mewakili Ketua DPD Golkar Provinsi Bengkulu, Ridwan Mukti yang tidak bisa hadir dengan diikuti ratusan kader golkar sekota Bengkulu.
Pembukaan acara juga dihadiri, berbagai Pimpinan partai politik se-Kota Bengkulu lainnya seperti Partai Amanat Nasional (PAN), Nasional Demokrat (NASDEM), Partai Kebangkitan Bengsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), serta berbagai tamu undangan serta tokoh masyarakat lainnya.
Saat kata sambutannya yang mewakili Ketua DPD Golkar Provinsi Bengkulu, Imron Rosyadi selain mengucakan selamat kepada pengurus Golkar Kota Bengkulu, ia juga berharap dengan adanya Musda nanti tidak akan menimbulkan sebuah konflik dalam tubuh partai golkar.
“Saya berharap musda ini berjalan lancar, tidak ada kelompok-kelompokkan, musyawarah untuk mufakat bagus, dan indah,” ujar Imron Rosyadi, sembari menjelaskan bahwa musyawarah mufakat juga bagian dari demokrasi, Sabtu (26/11/2016).
Imron juga mengatakan, bahwa dengan diadakannya Musda Golkar Kota Bengkulu ini semoga bisa membuat golkar semakin solid kedepannya, sehingga golkar tidak ada lagi dualisme.
“Golkar ini memang hebat dia tidak pernah ribut dengan yang lain, tapi ribut dengan sesama anggotanya,” tambah Imron.
Dari pantauan BM Online dilapangan, dari hasil Musda ke IX partai Golkar Kota Bengkulu, diketahui Ir. Patriana Sosialinda Pimpin Golkar Kota Bengkulu secara aklamasi.(D12)