banner 1028x90

Ini Arahan Gubernur, Untuk Kepala OPD

Bengkulu, BM – Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai perencana pembangunan daerah diminta saling berkoordinasi dalam membuat perencanaan anggaran daerah yang sesuai kebutuhan.

Plt Rohidin Mersyah mengingatkan, dalam perencanaan anggaran kedepan (2018) harus saling koordinasi, agar hasilnya sesuai kebutuhan. Misalnya, daerah membutuhkan jembatan, namun provinsi tidak menganggarkan bangunan jalan, tentu hal ini, tidak sesuai kebutuhan daerah.

“Tahun 2017 berakhir sebentar lagi, jadi program yang belum rampung segera selesaikan. Begitu pula dengan perencanaan 2018 harus diprogram sesuai kebutuhan dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Plt Gubernur seusai memimpin rapat terbatas bersama Kepala OPD di Ruang Rapat Rafflesia, Senin(6/10)

Dalam pertemuan, Rohidin juga meminta OPD terkait untuk menyelesaikan masalah tapal batas di beberapa titik seperti Lebong – Bengkulu Utara dan Seluma – Bengkulu Selatan, sehingga tidak muncul konflik berkelanjutan

“Coba bentuk tim untuk menyelesaikan konflik tapal batas agar tidak berlarut-larut,” tutur Rohidin. (MC)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by ExactMetrics