banner 1028x90

Tampilkan Kreativitas, Bazar Kukerta UNIHAZ di Bencoolen Mall Diserbu Ratusan Mahasiswa

Bengkulu, BOM – Universitas Prof. Dr. Hazairin, SH (UNIHAZ) melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) kembali menggelar bazar kuliah kerja nyata (Kukerta) periode ke-XXX Tahun 2019 di Bencoolen Mall, Selasa (20/8/2019).

Kegiatan ini menampilkan seni tari dan musik dari mahasiswa UNIHAZ dan juga mempresentasikan hasil Kukerta yang mereka laksanakan.

Rektor UNIHAZ mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan ini karena bernilai edukatif dan bersifat membangun, dimana saat pelaksanaan Kukerta selama 40 hari para mahasiswa dan mahasiswi berinteraksi langsung dengan masyarakat dari program kerja Kukertanya.

Dengan Kukerta, lanjutnya, akan menumbuhkan kreativitas mahasiswa dan mahasiswi di wilayah Kukerta mereka masing-masing dan hal ini sejalan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi, dimana fungsi perguruan tinggi adalah berisikan Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian dan Pengembangan, Pengabdian kepada Masyarakat.

“Kita akan upayakan kegiatan ini menjadi agenda rutin UNIHAZ dengan tujuan hal ini dapat menjadikan mahasiswa dan mahasiswi peserta Kukerta dapat berkompetisi dan berinovasi dalam setiap pelaksanaan Kukertanya dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat,” ungkap Rektor UNIHAZ Dr. Ir. Yulfiperius, M.Si kepada Pewarta.

Sementara itu, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Dr. Dodo Sutardi, M.Pd menuturkan bazar ini menampilkan berbagai macam kegiatan Kukerta.

Sejumlah produk unggulan, katanya, dipamerkan dan dijual dimasing-masing stand yang merupakan perwakilan dari setiap Kabupaten per-Kecamatan. Bazar ini merupakan puncak aktivitas mahasiswa berupa program kerja pada saat Kukerta.

“Selama Kukerta para mahasiswa mahasiswi melakukan pendampingan kepada masyarakat dalam hal peningkatan berupa kewirausahan, maupun pendidikan. Hasil pendampingan tersebut dipamerkan oleh mahasiswa di Bazar ini,” tutupnya. (MS)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by ExactMetrics