banner 1028x90

Shabela AB Resmi Buka Festival Danau Lut Tawar

Takengon – Bupati Aceh Tengah Drs. Shabela Abubakar dengan resmi buka Festival Danau Lut Tawar di lapangan Musara Alun. Minggu (8/12/2019).

Bupati dalam sambutannya menyampaikan Acara yang di gelar ini merupakan pembukaan Festival Danau Lut Tawar yang dibuka pada 8 Desember 2019 di dataran tinggi Tanoh Gayo Takengon.

Bupati menyebutkan Kabupaten Aceh Tengah akan menggelar berbagai aneka perlombaan dan atraksi tentunya di Festival Danau Lut Tawar tersebut.

Adapun rangkaian kegiatan yang di gelar, ialah Pentas Seni Budaya Lut Tawar, Kampung Seni Gayo, Parade Perahu Hias, Gayo Art Carnival, Lomba Perahu, Festival Didong.

Ia juga menegaskan bahwa kegiatan Festival Danau Lut Tawar yang di gelar mulai dari tanggal 8 dan berakhir pada tanggal 10 Desember di Aceh Tengah.

Pagelaran acara ini bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif masyarakat gayo dan termasuk memperkenalkan pariwisata kepada seluruh pengunjung yang datang ke dataran tinggi Tanoh Gayo,” jelasnya.

Bupati mengatakan Daerah dataran tinggi Tanoh Gayo yang memiliki seni budaya yang sangat kaya, salah satunya Danau Lut Tawar sebagai daya tarik untuk para pengunjung wisatawan yang datang dari berbagai daerah dan di tambah lagi dengan tari guel yang kaya akan seni gerak.

Tari guel kerap dimainkan dalam berbagai prosesi adat, di mana setiap gerakannya mengandung pesan dan nilai-nilai filosofis. “Tari guel mendapat kehormatan bagi para tamu yang datang berkunjung ke dataran tinggi Tanoh gayo Takengon. Tambahnya

Shabela menambahkan, momen ini harus dapat dimanfaatkan untuk menunjukkan eksitensi budaya Gayo kepada masyarakat luas. “Dengan menyukseskan acara ini, kecintaan kita terhadap budaya lokal diharapkan akan lebih meningkat, meskipun kuatnya serangan globalisasi, namun seni budaya lokal Aceh, khusunya Aceh Tengah tidak akan pernah punah,” harapnya.

Pembukaan tersebut di awali dengan pembacaan ayat suci alqur’an, menyanyikan lagu Indonesia Raya, persembahan didong gayo dari komunitas peduli budaya gayo (KPBG) yang berkolaborasi dengan tarian guel dan pembacaan puisi yang di suarakan oleh generasi dari Tanoh gayo, Tiyara Yusma. Dan di meriahkan dengan penampilan artis nasional Cakra Khan.

Pembukaan Festival Danau Lut Tawar turut di hadiri.

Kadis Kebudayaan Dan Pariwisata Aceh, Jamaluddin SE., M. Si, Ak. Ketua DPRA, Asisten Deputi Pengembangan Destinasi Regional I, Sekda Aceh Tengah, Karimansyah, Ketua DPRK Aceh Tengah, Arwen Mega, dan seluruh Pejabat Pemerintah Aceh Tengah dan masyarakat gayo khusunya provinsi Aceh. Tuturnya (Man)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by ExactMetrics