Bengkulu, Beritamerdekaonline.com – Dalam rangka memulihkan ekonomi di Indonesia, DPR RI gencar melakukan pengawasan implementasi kebijakan stimulus keuangan yang telah dikeluarkan OJK.
Hal itu disampaikan Anggota Komisi XI DPR RI Susi Marleny Bachsin yang menyoroti pentingnya kebijakan stimulus di sektor keuangan untuk membantu masyarakat.
“DPR RI terus mengawasi dan mendukung pelaksanaan kebijakan yang diterbitkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di masa pandemi, sejalan dengan Pemerintah dan pengambil kebijakan ekonomi lain,” ujar Susi, di Bengkulu, Senin (27/7/2020).
Kebijakan Stimulus OJK dinilai penting untuk meringankan beban ekonomi yang ditanggung masyarakat sekaligus menjaga ketahanan industri keuangan. Semangat dari kebijakan OJK adalah saling membantu dan berbagi beban antara masyarakat dengan lembaga keuangan.
“Pelonggaran kredit bank, leasing dan lembaga keuangan non bank lainnya dapat dirasakan masyarakat dan mengurangi tekanan ekonomi yang sedang mereka alami,” tambahnya.
OJK, kata Susi, diharapkan terus berperan optimal sesuai tugas, fungsi dan kewenangannya agar pemulihan ekonomi berjalan efektif.
“Kami minta OJK menyiapkan kebijakan yang berkelanjutan sampai jangka menengah dan jangka panjang, yang berfokus pada pemulihan ekonomi masyarakat bawah,” ujar Politus Gerindra ini.