Tambahan Semen Untuk Pembangunan Gorong-Gorong Kembali Didatangkan

Kabupaten Semarang – Pratu Hadi Mas’ud bersama beberapa warga lainnya, bergotong-royong menurunkan material semen yang baru didatangkan ke lokasi TMMD Kodim 0714/Salatiga Reguler ke-110 tahun 2021, di Dusun Sarimulyo Desa Ketapang Kecamatan Susukan Kabupaten Semarang.

Pratu Hadi Mas’ud mengatakan bahwa untuk pengecoran gorong-gorong kebutuhan semen memang cukup banyak, sehingga ada droping semen lagi.

“Bahan bangunan semen yang datang tersebut, langsung diusung dan diletakkan di titik terdekat lokasi pengecoran gorong-gorong”, kata Pratu Hadi.

Sementara itu, Ali M, salah seorang tokoh pemuda dari Dusun Sarimulyo yang ikut membantu, mengatakan bahwa dirinya sangat mengapresiasi atas kiprah dari anggota TNI yang masih terus bersemangat menyelesaikan pekerjaannya bersama warga setempat dengan cara bergotong-royong.

“Semangat gotong-royong dan kebersamaan antara warga dengan anggota Satgas TMMD Kodim 0714/Salatiga, saya yakin pekerjaan pembangunan gorong-gorong bisa selesai tepat waktu”, kata Ali. (Pendim 0714/Salatiga).

(Pendim 0714/Slg)

The post Tambahan Semen Untuk Pembangunan Gorong-Gorong Kembali Didatangkan first appeared on Bengkulu News.

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *