Kepahiang, Beritamerdekaonline.com – Pemerintah Desa Karang Tengah, Kecamatan Tebat Karai, Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu melaksanakan titik nol pembangunan jalan rabat beton, drainase dan talud penahan tanah (TPT) dari angggaran dana desa tahun 2021.

Kepala Desa Karang Tengah Sugianto mengatakan, pihaknya merealisasikan tiga item pembangunan menggunakan anggaran dana desa tahun 2021, yakni pembangunan jalan rabat beton dengan panjang 100 m dan lebar 2,5 m, drainase panjang 50 meter dan talud penahan tanah (TPT).

“Pembangunan infrastruktur tersebut dilaksanakan atas musyawarah desa (Musdes) dan mulai direalisasikan hari ini,” ujarnya, di lokasi pelaksanaan pembangunan titik nol di Desa Karang Tengah, Kamis (17/06/2021).

Untuk anggarannya, lanjut Kades, bersumber dari dana desa berjumlah Rp 130.428.000,- digunakan untuk pembangunan drainase dan talud penahan tanah (TPT) sedangkan pembangunan jalan rabat beton berjumlah Rp 164.009.500,-.
“Tentu dengan pembangunan ini nanti akan berdampak baik pada masyarakat, dan akan dirasakan manfaatnya bagi masyarakat Desa Karang Tengah itu sendiri,” tambah Kades Karang Tengah.
“Mudah-mudahan pelaksanaan pembangunan infrastruktur desa ini bisa selesai dan berjalan dengan lancar dan aman,” harapnya.
Pelaksanaan pembangunan titik nol tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19, hadir juga dalam pembangunan titik nol, Kepala Kecamatan Tebat Karai, Polsek Tebat Karai, Dinas PMD Kepahiang, Pendamping Desa Teknik Infrasturktur (PD-TI), BPD, BMA, dan seluruh perangkat desa. (Adv)