PANGKALPINANG, Beritamerdekaonline.com — Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Provinsi Kep Bangka Belitung melaksanakan Qurban 1444 H 2023. Jumat (30/06/2023)pagi
Pemotongan hewan berlangsung di Markas MPW Pemuda Pancasila Provinsi Kep Bangka Belitung, beralamat di Jalan Soekarno Hatta Pangkalan Baru Kab. Bangka Tengah.
Ketua MPW Pemuda Pancasila Provinsi Kep Bangka Belitung, Yamowa Harefa mengatakan, pihaknya berkurban 3 ekor sapi dan 1 kambing.
“Hari ini kami melakukan pemotongan 3’ekor sapi dan 1 kambing, tahun ini lebih meningkat dari pada tahun sebelumnya. Mudah-mudahan tahun depan bisa bertambah lebih dari ini.”ujar Yamowa Harefa.
Yamowa juga berharap, Pemuda Pancasila di Bangka Belitung semakin besar dan dapat berkolaborasi dengan pihak-pihak terkait.
“Semoga PP Babel semakin besar dapat berkontribusi untuk masyarakat Babel .”harap Yamowa.
Disamping itu, Yamowa menjelaskan, MPW PP Provinsi Kep Babel agar melaksanakan apel pasukan jelang HUT Pemuda Pancasila ke-64 tahun.
“28 Oktober HUT Pemuda Pancasila, kami sudah siapkan 5000 pasukan kader PP se-Babel, kegiatan ini akan berlangsung di Alun-Alun Lapang Merdeka (ATM).”jelas Yamowa.
Hadir dalam kegiatan itu, Ketua MPW Pemuda Pancasila Provinsi Kep Bangka Belitung Yamowa Harefa, Sekretaris MPW PP Fahrizan Buntuk, Ketua Srikandi, Ketua SAPMA PP Babel, Ketua MPC se-Babel dan para Ketua bidang MPW PP Babel. (*)