JAKARTA, BERITA MERDEKA Online – Humas Gereja Katedral, Jakarta, Susiana Suwandi mengatakan, pihaknya 100 persen siap melaksanakan Misa Natal 2023. Misa Natal 2023 tersebut, bakal dilakukan secara hybrid, online, dan offline sebanyak tiga kali.
“Sambut umat, melaksanakan Misa Natal di gereja, jadwal Misa dilaksanakan pukul 16.30 WIB, online dan offline. Misa kedua pada pukul 19.00 WIB, Misa ketiga pukul 21.30 WIB hanya online saja,” kata Susiana saat, di Gereja Katedral, Jakarta, Minggu (24/12/2023).
Susiana membeberkan tujuan dilaksanakan Misa Natal secara hybrid. Yakni, mengantisipasi umat kristiani yang tidak sehat dan lansia.
“Barang kali sedang tidak sehat dan juga mengalami kormorbit dan lansia yang mungkin tidak ada yang mengantar. Dan, bagi umat yang bisa laksanakan Misa secara online diharapkan datang langsung dan Misa bisa jalan lancar,” ucap Susiana.
Selama menjalani Misa Natal di Katedral, Susiana mengimbau, umat kristiani tetap menjalankan protokol kesehatan Covid-19. Seperti, diwajibkan menggunakan masker dan wajib mencuci tangan terlebih dahulu.
“Sehingga suasana Misa aman dan hikmat, memang dianjurkan walaupun masa covid sudah selesai. Tapi masih banyak juga yang masih pake masker setiap tahun natal dan paskah,” ujar Susiana. (INT)