SEMARANG, BERITA MERDEKA Online – Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin mengunjungi Pasar Johar Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah, di momen akhir tahun ini, Kamis, (28/12/2023). Wapres mengecek langsung ketersediaan kebutuhan bahan pokok beserta kestabilan harganya.
Setibanya di Pasar Johar, Wapres langsung mengunjungi sejumlah kios. Kemudian, berdialog dengan para pedagang serta pembeli mengenai ketersediaan dan harga beberapa komoditas bahan pokok.
“Yang susah masyarakat kecil, pak, tadinya Rp28.000/kg naik menjadi Rp35.000 atau Rp36.000/kg, pak. Harapannya harga tersebut bisa diturunkan, pak,” ujar Joko, seorang pembeli yang biasa berbelanja di kios sembako tersebut.
Wapres menyampaikan, telah memastikan ketersediaan bahan pokok, agar tidak mengalami kenaikan harga signifikan. Wapres juga mendengar keluh kesah para pedagang, yang merasa pasca relokasi kios ke Pasar Johar menjadikan pembeli kian menurun.
“Dengan dibangunnya pasar ini kita malah sepi. Mohon didengar, pak,” kata para pedagang.
Wapres pun langsung memanggil para pejabat daerah, untuk ikut mendengarkan harapan para pedagang di sana.
“Ini ada Pj Gubernur dan ada Walikota, nanti kita cari jalan keluarnya,” ujar Wapres.
Sebagai informasi, di pasar Johar Selatan ini terdapat sekitar 258 pedagang dan terdapat beragam kerajinan UMKM dan kuliner. Bangunan pasar terdiri dari empat lantai dengan masing-masing lantai diisi oleh pedagang sesuai jenis komoditasnya. (INT)