Warga Kota Kisaran Geram, Diduga PT Kereta Api Kota Kisaran Kabupaten Asahan Tidak Mau Bertanggung Jawab Atas Jalan Rusah Berlubang Sedalam 2 Meter

Asahan, Beritamerdekaonline.com – Mohon Ijin Melaporkan kepada Bapak Bupati Asahan, Gubernur Sumatera Utara dan Presiden Republik Indonesia, Hampir seluruh warga di Kota Kisaran Kabupaten Asahan Provinsi Sumatera Utara Republik Indonesia geram dan resah terkait jalan rusak parah berlubang 2 Meter kurang lebih di lintasan Jalan Kereta Api milik PT Kereta Api Kota Kisaran diduga sudah dibiarkan kurang lebih 7 bulan dan sudah banyak warga menjadi korban atas jalan tersebut dan warga sudah berupaya keras untuk meminta kebijakan dari PT KAI Kota Kisaran namun tidak di tanggapi sama sekali bahkan sudah banyak masyarakat Kota Kisaran memviralkan di Sosial Media terkait jalan berbahaya tersebut.

Rabu, (31/01/2024).Hal senada disampaikan oleh Warga Setempat dan Pengendara yang melintas mengatakan, Jalan rusak parah dan berlubang yang sangat membahayakan pengendara roda 2 dan 4 ini kurang lebih 7 bulan dibiarkan, kami sudah cukup-cukup lah bang, sumpah…!, sudah kami viralkan di Sosial Media dan melaporkan ke instansi terkait namun tidak ada tanggapan ataupun komentar.

” Kurang lebih lubang tersebut kedalamnya hampir 2 Meter, kalau bukan kebijakan kami meletakkan batu, kayu dan pot untuk menimbun otomatis pasti jatuh para pengendara karena sudah hampir sering pengendara jatuh pada posisi malam hari. Kurasa mereka memang berniat untuk membunuh dalam firasatku ni bang”, ucapnya dengan nada geram.

Lanjutnya, padahal bahan material untuk memperbaiki sudah di letakkan di pinggir jalan tapi hanya ditumpuk-tumpukan doang tidak di kerjakan sampai saat ini, kurasa tolol entah dongok mereka atau ada unsur kriminal yang mereka lakukan soalnya tidak ada respon positif, bukan apa-apa ya kan bang. Ingat tanah air Indonesia bukan milik mereka, dan kita naik kereta api gak pernah gratis wajib bayar, tolong dipake otak mereka “, Cetusnya.

Pantauan awak media di lokasi, Kondisi jalan kereta api yang berada di jalan Cokroaminoto Kota Kisaran Kabupaten Asahan memang sungguh sangat berbahaya dengan spontan salah satu pengendara roda 2 hampir jatuh ketika hendak melintas padahal sudah cukup hati -hati dan waspada hendak melintas kemudian jika pada posisi hujan turun jalan tersebut apabila di lintasi oleh pengendara roda 2 dan roda 4 nyaris pasti tergelincir dan jatuh. (DODI ANTONI/Tim)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *