Mesuji-Beritamerdekaonline.com – Ketua DPRD Mesuji, HJ Elfianah, menghadiri acara penutupan TMMD ke-119 Kodim 0426/TB TA 2024 dengan tema “Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah”. Acara tersebut dihadiri oleh sekitar 250 orang dan dipimpin oleh Inspektur upacara, Danrem 043/Gatam (Brigjen TNI Iwan Ma’ruf Zainudin, S.E), dengan Perwira upacara Danunit Inteldim 0426/TB (Letda Inf Asrel) dan Komandan upacara PA Sandi Dim 0426/TB (Letda Inf Sudirman).
Rombongan dari Korem 043/Gatam yang hadir antara lain:
1. Danrem 043/Gatam (Brigjen TNI Iwan Ma’ruf Zainudin, S.E)
2. Kasi Intelrem 043/Gatam (Kolonel Arm Agung Nugroho, S.Sos)
3. Kasi Renprogar Rem 043/Gatam (Kolonel Inf. Bambang Semiana)
Beberapa tokoh dan pejabat yang turut hadir dalam acara tersebut antara lain:
1. PJ Bupati Mesuji (Dr. Drs. Sulpakar M.M)
2. Kajari Kab. Mesuji (Azy Tyarawhardana, S.H., M.H.)
3. Kapolres Mesuji (AKBP Ade Hermanto, SH., S.I.K., CPHR)
4. Dandim 0426/TB (Letkol Kav. Delvy Marico, S.E., M.I.P.)
5. Lanud Pang. M. Bunyamin Tuba (Lettu POM Arif. R)
6. Sekda Kab. Mesuji (Syamsudin, S. Sos.)
7. Dandenkesyah 02.04.03 Lampung (Letkol Ckm Syahrial, SKM., M.Kes.)
8. Batalyon Inf 143/TWEJ (Lettu Inf Eko Gondo)
9. Dansub Denpom Persiapan Tuba (Peltu A Yani)
10. Danramil 426-01/SP (Mayor Inf Sutoto)
11. Pasi Ter Kodim 0426/TB (Kapten Inf Sutio)
12. Para Asisten Sekda Kab. Mesuji
13. Para Kadis Pemkab. Mesuji
14. Para Kaban Pemkab. Mesuji
15. Camat Mesuji (Dodi Atmajaya Ulma, S.Sos.)
16. Kades Sungai Badak (Anita Yana)
17. Para Todat, Toga dan Tomas
18. Para Masyarakat Desa Sungai Badak
19. Para Tamu Undangan
Susunan personel upacara meliputi:
1. Korsik: 1 SSR
Kodim 0426/TB: 2 SST
2. Yonif 143/TWEJ: 1 SST
3. Yonzipur 2/SG: 2 SSR
4. Lanud Pangeran M. Bun Yamin: 1 SSR
5. Lanal Lampung: 1 SSR
6. Polres Mesuji: 2 SSR
7. Pol PP Kab. Mesuji: 2 SSR
8. Damkar Kab. Mesuji: 2 SSR
9. Dishub Mesuji: 2 SSR
10 Linmas: 5 SSR
Rangkaian kegiatan acara sebagai berikut:
Pukul 10.00 WIB: Danrem 043/Gatam beserta rombongan tiba di pintu gerbang balai Desa Sungai Badak Kec. Mesuji Kab. Mesuji, menerima pengalungan selendang dari PJ Bupati Mesuji, disambut oleh Dandim dan forkopimda.
Pukul 10.05 WIB: Danrem 043/Gatam beserta rombongan menuju ruang paparan.
Pukul 10.30 WIB: Danrem 043/Gatam beserta rombongan menuju Lapangan Upacara. Kemudian Danrem 043/Gatam melaksanakan penutupan TMMD ke-119 Kodim 0426/TB TA 2024 dengan susunan acara sebagai berikut:
a. Komandan upacara memasuki lapangan upacara.
b. Laporan perwira upacara kepada inspektur upacara.
c. Penghormatan pasukan kepada inspektur upacara.
d. Laporan komandan upacara kepada inspektur upacara dilanjutkan dengan pemeriksaan pasukan.
e. Laporan hasil pekerjaan TMMD Ke-119 TA 2024 oleh Dandim 0426/TB, yang mengungkapkan hasil pelaksanaan TMMD berdasarkan UU RI No 34 Tahun 2004 tentang TNI pasal 7 ayat 2. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan fisik dan non-fisik. Pelaksanaan TMMD ke-119 Kodim 0426/TB TA 2024 dilakukan pada tanggal 20 Februari hingga 20 Maret 2024 di Desa Sungai Badak Kec. Mesuji Kab. Mesuji. Sasaran fisik mencakup pembangunan jalan penghubung antar desa sepanjang 1122 meter, jembatan berukuran 6 x 5 meter, dan sumur bor. Kegiatan ini melibatkan 150 personel TNI dan 100 orang masyarakat setiap harinya, dengan anggaran dukungan dari komando atas dan APBD Kab. Mesuji. (Adv/ Sumarno)