Beritamerdekaonline.com, Medan – Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, Kapolda Sumatera Utara, baru saja menerima penghargaan bergengsi dalam acara CNN Indonesia Awards 2024; Acara tersebut berlangsung di Hotel JW Marriot, Medan, pada malam Jumat, 9 Agustus 2024. Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Chairman CT Corp, Chairul Tanjung (CT), dalam kategori ‘Best Leadership in Law & Crime Prevention’.
Dalam sambutannya usai menerima penghargaan, Irjen Whisnu menyampaikan bahwa transparansi dan akuntabilitas merupakan kunci utama dalam memberantas kejahatan. ” Transparansi dan akuntabel adalah kunci memberantas kejahatan.”ungkapnya.
Sebelum menjabat sebagai Kapolda Sumut, Whisnu Hermawan dikenal sebagai Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri. Jabatan tersebut diembannya dengan sukses sebelum akhirnya dipercaya untuk memimpin Polda Sumatera Utara.
CNN Indonesia Awards tahun ini mengangkat tema “Sumatera Utara, Harmoni untuk Indonesia Maju”. Selain Irjen Whisnu, acara tersebut juga dihadiri oleh Menteri Hukum dan Hak Azasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly, Pj Gubernur Agus Fatoni, dan Wakil Ketua DPRD Sumatera Utara Rahmansyah Sibarani. Acara ini juga turut dimeriahkan oleh kehadiran Chairul Tanjung, Pemimpin Redaksi CNN Indonesia Titin Rosmasari, serta sejumlah pejabat lainnya.
” Dalam kapasitasnya sebagai Kapolda Sumut, Irjen Whisnu Hermawan telah memperkenalkan berbagai kebijakan strategis atau yang dikenal dengan istilah “Commander Wish” kepada seluruh personel Polda Sumut; Kebijakan ini mencakup upaya untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta menjaga ketertiban di Sumatera Utara. ” Seluruh kekuatan Polri harus berada di tengah-tengah masyarakat.”tegasnya.
Irjen Whisnu juga mengungkapkan kesiapan Polda Sumut dalam mendukung agenda nasional, seperti pelaksanaan PON XXI Sumut-Aceh 2024 serta Pilkada serentak 2024 di Sumatera Utara. Ia berkomitmen untuk memastikan penegakan hukum dilakukan secara profesional, proporsional, dan berorientasi pada keadilan serta kemanfaatan hukum. Polda Sumut juga mengedepankan pendekatan pemolisian proaktif dalam mengatasi potensi gangguan sebelum menjadi masalah nyata, dengan pendekatan yang humanis.
“Polda Sumut memperkuat sinergitas bersama TNI, pemerintah daerah, elemen masyarakat, serta media dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif,” tambah Whisnu. Melalui berbagai inisiatif dan kolaborasi ini, Kapolda Sumut bertekad untuk terus meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayahnya, memastikan bahwa Sumatera Utara tetap menjadi contoh bagi daerah lain di Indonesia. (**)
Editor: TIM BMo Asahan Dodi Antoni