Pimpinan Dua Media Cetak ini Hadir di “Tips and Trips”: Bahas Tulisan dan Jurnalisme di era Digital

Agam, (Sumbar) Beritamerdekaonline.com –– Pimpinan dua media cetak terkemuka, Post Metro Padang dan Rakyat Sumbar, melakukan audiensi dengan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Agam, Syatria, S.Sos, M.Si, di Kantor Diskominfo, Padang Baru, Lubuk Basung. Selasa (22/10/2024).

Pertemuan yang didampingi oleh Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik ini bertujuan untuk menjajaki kemungkinan kerja sama dalam publikasi dan pemberitaan terkait penyelenggaraan pemerintahan serta pembangunan Kabupaten Agam untuk tahun 2025.

Usai audiensi, kedua pimpinan media tersebut diundang menjadi narasumber dalam program unggulan Diskominfo, “Tips and Trips”.

Program yang tayang setiap Kamis di media sosial ini, telah memasuki episode ke-37 dengan 11 episode khusus, menjadikannya sebagai salah satu program yang konsisten menghadirkan informasi inspiratif. Dalam episode kali ini, Kepala DIskominfo Agam ,Syatria, turun langsung sebagai host, membahas berbagai hal seputar menulis di dunia jurnalistik dan peran media cetak di tengah tantangan disrupsi media digital saat ini.

“Tips and Trips kami hadirkan untuk memberikan informasi yang menambah pengetahuan, inspirasi, serta memotivasi masyarakat, sekaligus memperkenalkan berbagai tempat menarik di sekitar Agam,” ujar Syatria.

Program ini telah mengundang narasumber dari berbagai latar belakang, mulai dari pejabat, akademisi, hingga tokoh inspiratif lintas generasi, dengan tujuan agar masyarakat dapat mendapatkan perspektif yang luas dalam berbagai topik.

Dengan terus melibatkan narasumber berkualitas, program ini tidak hanya menjadi sarana edukasi dan hiburan, tetapi juga menjadi jembatan yang mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat melalui informasi yang akurat dan relevan. (KN)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *