“Raperda APBD 2025, Kenaikan Tunjangan BPD dan Perangkat Desa Disetujui”

Kepala BKAD Bengkulu Utara, Masrup, S.St.Pi, MM, menyampaikan perkembangan Raperda APBD Tahun Anggaran 2025 yang telah disetujui DPRD Bengkulu Utara dan diserahkan ke Gubernur Bengkulu untuk evaluasi, Jumat (22/11/2024). Usulan kenaikan tunjangan BPD dan perangkat desa juga disetujui. Saat ini, dokumen dinyatakan lengkap oleh Pemprov Bengkulu dan menunggu hasil evaluasi. (Foto: Dokumentasi Rahmi Burdana (Yap) Biro Berita Merdeka Online Bengkulu Utara)

Bengkulu Utara, Beritamerdekaonline.com – Raperda Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025 di Kabupaten Bengkulu Utara, setelah disetujui menjadi Peraturan Daerah (Perda) oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bengkulu Utara beberapa waktu yang lalu dan telah disampaikan ke Gubernur Bengkulu untuk dilakukan Evaluasi.

Kepala Badan Keuangan Daerah (BKAD) Bengkulu Utara, Masrup, S.St.Pi, MM, mengatakan, Raperda APBD Kabupaten Bengkulu Utara Tahun Anggaran 2025 sudah kami sampaikan ke Gubernur Bengkulu untuk dilakukan evaluasi.”

Dan alhamdulillah sudah diterima dan untuk saat ini dinyatakan lengkap oleh Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Bengkulu. Ujar Masrup, Jum’at (22/11/2024).

Lebih lanjut, sekarang sedang dalam tahapan evaluasi oleh Gubernur dan insyaallah dalam waktu dekat sudah disetujui, ditambahkanya.

Masih disampaikan Kepala BKAD Bengkulu Utara, satu hal yang yang patut di ketahui di dalam Raperda APBD 2025, bahwa usulan Bupati dan Wakil Bupati untuk kenaikan tunjangan para anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan Perangkat Desa Tahun 2025 mendatang diterima dan disetujui oleh DPRD Bengkulu Utara (BU).

Untuk diketahui yang jelas kini masih dalam tahapan evaluasi oleh Gubernur Bengkulu, dan sama-sama kita menunggu hasil evaluasi oleh Bapak Gubernur. Tutup Kepala BKAD Bengkulu Utara. (Adv)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *