SEMARANG, Berita Merdeka Online – Kota Lama Semarang kembali memukau warga dengan gelaran Semarang Night Fashion, Sabtu (30/11) malam. Acara ini menjadi puncak rangkaian Dekranasda Semarang Festival 2024, yang berlangsung selama tiga hari dan menghadirkan pameran UMKM, lomba kreatif, serta kegiatan inspiratif lainnya.
Dalam acara ini, puluhan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkot Semarang tampil percaya diri di atas panggung, memamerkan busana kerja yang praktis namun tetap modis. Selain mereka, pelajar dan masyarakat umum turut memeriahkan acara dengan menampilkan busana pesta.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, menyatakan harapan agar kegiatan ini mampu mendorong pelaku UMKM naik kelas.
“Pameran ini harus lebih dari sekadar display. Produk UMKM kita harus bisa bersaing lebih luas dan berkelas,” ujar Mbak Ita.
Ia juga menekankan pentingnya promosi produk UMKM ke pasar global melalui kolaborasi dengan duta besar negara sahabat.
Acara ini mendapat supervisi dari desainer nasional sekaligus anggota DPR RI, Samuel Wattimena, yang memuji langkah strategis Mbak Ita dalam mendukung berbagai sektor, mulai dari seni, budaya, hingga ekonomi kreatif.
“Bu Ita tidak hanya berpikir kekinian, tetapi juga mempersiapkan generasi muda untuk masa depan,” katanya.
Selain fashion show, festival ini menghadirkan empat zona pameran UMKM yang terdiri dari Fashion, Craft, Kuliner, dan Pelayanan Publik. Berlokasi di Gedung Borsumy Heritage, pengunjung juga disuguhi lomba Hijab Daily Worker, talkshow, dan coaching clinic untuk UMKM.
Samuel berharap kepemimpinan wali kota berikutnya dapat melanjutkan program yang telah dirancang dengan baik ini. “Jangan ada yang diputus, semuanya sudah terkonsep dengan matang,” imbuhnya.
Dengan antusiasme pengunjung yang tinggi, Dekranasda Semarang Festival 2024 menjadi ruang kreatif sekaligus platform promosi bagi UMKM Semarang. Mbak Ita berharap kegiatan ini memberikan manfaat nyata bagi pelaku UMKM dan IKM untuk terus berkembang dan berinovasi.(day)