Aiptu Maryono, Polisi yang Menginspirasi Lewat Peran sebagai Guru Ngaji

Aiptu Maryono membimbing puluhan anak untuk belajar membaca Al-Qur'an. (Foto: Humas Polres Kendal)

KENDAL, Berita Merdeka Online – Di balik tugasnya sebagai anggota Kepolisian Sektor (Polsek) Pegandon Polres Kendal dengan jabatan Pemangku Sementara Kepala Seksi Umum (PS. Kasium), Aiptu Maryono tetap menyempatkan diri mengajar anak-anak mengaji.

Aktivitas ini rutin dilaksanakan setiap malam setelah salat Maghrib hingga Isya di Mushola Ayub bin Ali, RT 06 RW 02, Desa Margomulyo, Kecamatan Pegandon, Kabupaten Kendal.

Dengan dedikasi tinggi, ia membimbing puluhan anak untuk belajar membaca Al-Qur’an.

Kehadiran Aiptu Maryono menjadi inspirasi dan kebanggaan bagi warga desa.

Anak-anak terlihat antusias mengikuti pengajaran yang ia berikan, menganggapnya bukan hanya sebagai guru, tetapi juga panutan dalam kedisiplinan dan pengabdian.

Kepala Desa Margomulyo, Sujarno, mengapresiasi kontribusi Aiptu Maryono dalam pendidikan agama bagi generasi muda di desa tersebut.

“Kami merasa sangat terbantu dengan kehadiran Pak Maryono. Selain bertugas menjaga keamanan, beliau juga memberikan pendidikan agama yang sangat berarti bagi anak-anak kami,” ujar Sujarno.

Aiptu Maryono membimbing puluhan anak untuk belajar membaca Al-Qur’an

Aiptu Maryono sendiri menyatakan bahwa kegiatan mengajar mengaji ini adalah bentuk pengabdiannya kepada masyarakat.

“Bagi saya, tugas polisi tidak hanya menjaga ketertiban, tetapi juga mendukung pembentukan akhlak generasi muda. Melalui mengaji, saya berharap mereka memiliki pondasi agama yang kuat,” tuturnya.

Kegiatan ini tidak hanya memberi dampak positif bagi para santri, tetapi juga menginspirasi warga lainnya untuk terlibat dalam aktivitas sosial.

Kehadiran Aiptu Maryono menjadi bukti nyata bahwa seorang anggota kepolisian dapat berperan lebih luas, tidak hanya dalam tugas formal tetapi juga melalui nilai-nilai sosial dan keagamaan.

Komitmennya dalam membangun moral generasi muda ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi para penegak hukum lainnya, sehingga mereka dapat turut berkontribusi dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat. (lim)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *